Quantcast
Channel: Female Daily » Nail Corner
Viewing all 70 articles
Browse latest View live

Waspadai Dampak Sinar UV Pada Kuku!

$
0
0

dampak sinar UV pada kuku

Kamu sering memulas kuku dengan nail gel? Ternyata, sinar UV yang digunakan untuk mengeringkan cat kuku harus diwaspadai, lho.

 

Beberapa hari yang lalu, saya menemukan berita yang cukup membuat merinding. Mantan Miss Illionis, Karolina Jasko, mengungkapkan bahwa ia terpaksa harus kehilangan kukunya dikarenakan kanker kuku yang dialaminya saat usia 18 tahun. Cerita bermula setelah kuku ibu jari tangannya menunjukan warna kehitaman saat akan menghapus gel manicure di sebuah salon. Tadinya dianggap lalu, lama kelamaan ibu jari karolina ikut membengkak dan menimbulkan warna memar. Setelah, dikonsultasikan ke dokter, diketahui ternyata Karolina mengidap kanker kuku yang disinyalir pemicunya adalah paparan sinar UV dari mesin khusus gel manicure. Wow. :(

Sebenarnya bagaimana sih dampak sinar UV pada kuku dan bagaimana cara mengatasinya? Yuk, cek disini!

Apakah Sinar UV Berbahaya Bagi Kuku?

dampak sinar UV pada kuku

Sama seperti pada bagian kulit lainnya, sinar UV memiliki dampak yang negatif pada kuku dan kulit. Mulai dari hiperpigmentasi kulit, kuku yang rapuh dan berubah warna, hingga yang paling ditakutkan, meningkatnya risiko kanker. Oleh karenanya, perlindungan kulit dari sinar UV harus selalu dilakukan, salah satunya dengan pengaplikasian sunscreen. 

Bagaimana dengan mesin sinar UV yang biasa dipakai pada aplikasi gel manicure?

Dampak sinar UV pada kuku

Dilansir dari situs Healthline, studi tahun 2014 dari JAMA Dermatology, mengungkapkan bahwa jumlah sinar UV yang dihasilkan oleh ‘lampu’ manicure, mempunyai dampak risiko yang kecil untuk menimbulkan kanker, meski setelah berulang kali mengaplikasikan gel manicure sekalipun. 

Namun, riset berbeda dari Journal of the American Academy of Dermatology mengatakan bahwa walaupun paparan sinar UV dari lampu tersebut terbilang rendah, namun dalam kurun waktu kurang dari 10 menit, paparan sinar UV yang didapatkan sama dengan batas yang direkomendasikan untuk beraktivitas diluar ruangan dalam sehari. 

Oleh karenanya, direkomendasikan untuk melindungi tangan yang akan terpapar menggunakan sarung tangan yang terbuka pada bagian kuku, atau menggunakan sunscreen sebelum proses penyinaran.

Perawatan sehari-hari kuku terhadap sinar UV

dampak sinar UV pada kuku

Untuk perlindungan sehari-hari terhadap sinar UV pada kuku, kamu bisa menggunakan UV polish yang dapat membelokan sinar UV sehingga melindungi kuku dari kerusakan. Selain itu, penggunaan cat kuku, lotion yang mengandung SPF, serta memperbanyak konsumsi vitamin C, biotin, Vitamin H, dan Koenzim R.

 

Itulah hal-hal mengenai paparan sinar UV pada kuku yang harus kamu pahami. Selalu ingat untuk beri perlindungan tubuh terhadap sinar UV ya!

 

 

The post Waspadai Dampak Sinar UV Pada Kuku! appeared first on Female Daily.


7 Inspirasi Nail Art Seru dari Nail Artist Kesayangan Selebriti!

$
0
0

GIGI HADID NAIL ART

Nail art adalah salah satu bagian dari makeup yang kelihatannya nggak penting dan kadang dilupakan. Padahal, manicure cantik atau nail art seru bikin keseluruhan look jadi makin amazing.

Personally, untuk saya, warna baru di kuku atau nail art yang lucu nggak hanya bikin saya jadi merasa makin stylish, tapi juga bikin mood jadi lebih ceria. Nggak percaya? Coba sendiri dengan 7 inspirasi nail art seru dari para nail artist kesayangan selebriti di bawah ini!

Redifining Ombre dari Emi Kudo

  emikudo

Pemilik akun Instagram @nailsbyemikudo ini mengaplikasikan cat kuku hingga setengah kuku, dengan warna biru matte yang berbeda di tiap kuku, membentuk gradasi yang cantik untuk Instagram celebrity @chrisellelim.

Emi memiliki banyak langganan selebriti, dari Scarlett Johanssen hingga Kourtney Kardashian, yang karyanya bisa kita kagumi di berbagai red carpet dan photoshoot. She’s amazing!

 

Happily abstract karya Kim Truong

kimkim

Satu lagi nail artist favorit para A-lister, Kim Truong yang bisa kamu intip karyanya di @kimkimnails. Xtina, Miranda Kerr hingga Kylie adalah klien Kim, namun karyanya yang menarik perhatian saya adalah nail art abstrak dengan warna pastel dan matte didasari warna bening yang ia ciptakan untuk fotografer Brooke Ashley Barone. Gemas ya?

 

Classy Orange milik Tom Bachik 

tombachik

Self-proclaimed celebrity ‘MAN’icurist ini memiliki gaya manicure yang klasik dan elegan, yang buat ia digemari oleh J.Lo dan Kim Kardashian. Ia juga menyukai manicure polos dengan warna-warna yang bold, seperti yang ia lakukan di kuku Selena Gomez.

Untuk melengkapi keseluruhan look Margot Robbie yang nude, Tom memilih warna orange peach dari koleksi Chanel. Warna ini sempurna untuk menemani hari liburanmu karena cerah, namun tidak berlebihan. 100% approved!

Pretty in Pink karya Kimmie Kyees

Screen Shot 2019-07-22 at 11.11.52

Jika Kim menyukai Tim, Khloe punya manicurist favorit bernama Kimmie Kyees. Celebrity manicurist yang ini juga kesayangan Katy Perry dan Rihanna. Kuku Katy Perry di foto cincin tunangan Katy Perry dan Orlando Bloom? Karya Kimmie!

Di acara Stella McCartney ini, ia memberi aksen fun dan modern pada look Katy yang serba merah dengan cat kuku warna pink dari Orly bernama Beach Cruiser dan matte top coat. Love it.

Tie Dye Summer karya Mei Kawajiri

gigi

Untuk ulang tahun Gigi Hadid beberapa bulan lalu, nail artist Mei Kawajiri atau @nailsbymei menghias kuku Gigi dengan warna kuning yang summery, tidak ketinggalan dengan aksen tie dye dan konstelasi zodiak Gigi, Taurus!

Selain Gigi, Mei juga digemari oleh adik Gigi, Bella, hingga model Emily Ratajkowski, Winnie Harlow dan Lily Rose-Depp.

All Stars karya Michelle Humphrey

dua

Nail art milik Michelle Humphrey atau @nailsbymh terkenal karena gayanya yang edgy dan colourful. Contohnya seperti nail gel ciptaannya untuk Dua Lipa di Cannes Festival tahun ini. Warna dasar fuschia dengan ornamen bintang hitam bikin tampilan Dua yang pakai long dress merah makin seru. Psst, nail art ini juga menggemaskan kalau diaplikasikan pada nail gel yang lebih pendek dengan bentuk oval atau kotak. Try it!

Clean Strips dari Stephanie Stone

millie

Pemilik akun Instagram @stephstonenails ini meng-handle selebriti Hollywood muda seperti Shay Mitchell, Lili Reinhart, Camila Mendes hingga the Haim sisters!

Untuk Millie Bobby Brown di SAG Awards, Steph memilih desain simpel yang eye-catchy. Untuk mengimbangi gaun sequin dan glitter eyeshadow pink Millie, Steph mencat kuku Millie dengan warna putih dengan aksen garis vertikal pink di bagian tengah.

 

Gimana menurut kamu? Mana yang paling ingin kamu coba?

The post 7 Inspirasi Nail Art Seru dari Nail Artist Kesayangan Selebriti! appeared first on Female Daily.

Cara Menghemat Pengeluaran untuk Kebutuhan Kecantikan

$
0
0

CARA MENGHEMAT PENGELUARAN UNTUK KEBUTUHAN KECANTIKAN

Semua perempuan pasti ingin terlihat cantik, menarik, segar, dan itu butuh upaya. Dengan merawat diri dan membubuhkan makeup, kita bisa menampilkan sisi terbaik diri kita, membuat kita lebih nyaman dengan diri sendiri. Tapi, seringkali kita mengeluarkan uang terlalu banyak untuk hal satu ini. Gimana agar lebih bijak?

Setiap orang terlahir unik dan punya kelebihan masing-masing. Tapi nggak bisa dipungkiri bahwa kita harus melakukan sesuatu untuk meningkatkan kecantikan luar dan dalam, sebagai bentuk menjaga pemberian-Nya. Kita nggak bisa cuma diam saja, nggak pakai skincare apapun, nggak pernah menyentuh makeup, malas ke salon, nggak pernah baca buku, enggan bersosialiasi, nggak pernah mengevaluasi diri lalu berharap kita bisa selalu cantik, pintar, dan punya inner beauty. 

Semua butuh usaha. Dan kali ini saya mau fokus ke upaya perempuan dalam mempercantik dan merawat diri secara tampilan. We all need money, right? Lalu gimana dong supaya pengeluaran untuk kebutuhan kecantikan kita ini nggak terlalu membengkak? Jangan sampai berbelanja kosmetik jadi memangkas alokasi kebutuhan lain. Kalau joke di Twitter bilang, "kulit glowing tapi perut lapar". Uh, nggak mau kan? Berikut beberapa cara menghemat pengeluaran kecantikan yang bisa kamu coba:

1. Sedia Hair Mask di Rumah

blonde-girl-getting-her-hair-washed_23-2148108880

 

Mungkin terlihat sepele, tapi punya hair mask di rumah bisa memangkas pengeluaran creambath di salon. Coba deh rutin pakai hair mask seminggu sekali supaya rambutmu lembut, berkilau, dan mudah diatur. Dengan cara ini, kamu bisa mengurangi frekuensi creambath di salon, misalnya biasanya satu bulan sekali jadi dua bulan sekali saja.

Kalau kamu memang mendambakan pijatan salonnya, kamu bisa alihkan pengeluaranmu ke reflexology atau lulur, yang memang kita nggak bisa lakukan sendiri.

2. Jangan Malas Merawat Kuku Sendiri

hands-with-manicure-holding-towel_23-2148136600

Ini juga sepertinya hal kecil, tapi sangat berpengaruh. Coba deh rajin potong kuku dua kali seminggu, jangan tunggu sampai tajam, kusam, dan mengganggu, lalu akhirnya buru-buru ke salon untuk manicure dan pedicure. Akan lebih baik lagi kalau kamu punya peralatan perawatan kuku sendiri di rumah, misalnya nail buffer, cuticle oil, dan sebagainya yang bikin kuku tampil lebih bersih, rapi dan sehat. Potong kuku beda ya dengan nail art! Untuk nail art tentu kita butuh bantuan orang lain yang ahli, tapi sekadar potong kuku mestinya kita nggak selalu mengandalkan orang lain.

Kalau kamu melakukannya sendiri di rumah, kamu bisa menghemat ratusan ribu untuk ke salon. Ingat, malas itu bisa diatasi dengan membayar. Kalau kamu malas ya kamu harus siap uang banyak untuk bisa "menyewa" orang lain melakukannya untukmu. :D

3. Pilih Skincare Sesuai Kebutuhan

SKINCARE SHELFIE 2 - 642

Selalu beli skincare yang sesuai kebutuhan kulitmu. Meskipun ada produk baru yang sedang hype dan banyak di-review, kalau memang nggak sesuai dengan jenis kulit ya sebaiknya kamu nggak perlu membelinya. Selain berhemat, cara ini juga menghindari kamu dari kulit bruntusan, jerawatan, atau iritasi karena terlalu sering ganti-ganti produk.

4. Selektif Memilih Makeup

CHANEL LES BEIGES HEALTHY GLOW FOUNDATION

PAT MCGRATH EYESHADOW PALETTE

Bagi saya, produk makeup mahal atau high-end yang harus dipunya adalah foundation dan eyeshadow palette. Setuju nggak? Foundation dan eyeshadow palette premium sering kali nggak bisa bohong, kualitasnya sangat bagus, tahan lama, warnanya pigmented, dan blendable. Lagi pula, dua produk ini bukan produk yang perlu sering dibeli. Satu produk bisa bertahan berbulan-bulan bahkan satu tahun, jadi kantong nggak akan bolong.

Sementara itu, untuk varian makeup lain sebenarnya banyak yang affordable tapi berkualitas. Misalnya loose powder, eyebrow pencil, blush, maskara, dan lipstik. Dari brand drugstore saja pilihannya sangat banyak dengan warna yang bervariasi. Jadi, nggak semua makeup harus keluaran high-end.

5. Cinta Produk Lokal

Produk Makeup Lokal Baru Bulan Oktober

Industri kecantikan lokal semakin berkembang. Rasanya menyenangkan lho kalau kita jadi bagian dari pertumbuhannya! Banyak skincare, makeup, haircare, dan bodycare dalam berbagai pilihan sesuai kebutuhan, yang harganya lebih terjangkau dibandingkan dengan brand luar negeri, tapi kualitasnya sangat bersaing.

Memang sih, nggak semua brand lokal itu harganya murah (ini juga suatu mindset yang harus diubah! Jangan menuntut merk dalam negeri harus selalu murah ya!), tapi setidaknya, produk lokal yang ramah  buat dompet kita jumlahnya lebih banyak, sehingga kita nggak kehabisan pilihan.

Kamu bisa buat catatan budget beauty: list produk apa saja yang bisa kamu pakai, yang satunya semuanya dari dalam negeri, dan satunya lagi semuanya dari luar negeri. Totalkan, lalu buat perbandingan harga. Dari situ kamu bisa menimbang-nimbang mana saja yang bisa kamu dapat di brand dalam negeri dan mana yang tidak. Siapa tahu kamu bisa beralih sepenuhnya ke brand lokal!

Oh iya, memakai brand lokal artinya kamu turut membantu petani kecil, usaha kecil, dan membuat brand kecantikan Indonesia lebih dikenal lagi lho!

6. Ikut Klub Olahraga Bulanan

Merawat Kulit Buat yang Suka ke Gym

Dibandingkan datang ke studio dan bayar harian, biasanya akan lebih murah kalau bulanan kan? Kalau sudah daftar bulanan kamu juga jadi "terpaksa" untuk olahraga terus karena sayang kalau uangnya terbuang begitu saja. Biar lebih semangat, kamu bisa ajak sahabat atau teman-teman kantor buat olahraga bareng. Tubuh bugar, pikiran segar, kulit glowing, dan temanmu makin banyak!

7. Manfaatkan Hobi

make-up-artist-applying-liquid-eyeliner-with-brush_1150-11740

Kalau kamu memang hobi banget belanja skincare dan makeup, kenapa nggak manfaatkan hobimu untuk menghemat atau menghasilkan pundi-pundi lebih banyak? Caranya bermacam-macam lho!

1. Jadi Makeup Artist

Ubah keterampilanmu dan koleksi makeupmu jadi uang! Kalau kamu belum yakin, kamu bisa ikut kursus singkat atau berbagai kelas makeup untuk memantapkan keahlianmu. Jangan lupa sering berlatih di rumah! Buat promonya? Ajak teman-teman dekatmu jadi model dan mnfaatkan media sosial sebaik-baiknya!

2. Bikin Online Shop

Punya online shop yang jualan makeup dan skincare cocok banget buat kamu si tukang belanja. Kamu jadi tetap update dengan berbagai produk terbaru, tapi juga dapat untung. Kamu bahkan bisa belanja skincare mewah dan menjualnya lagi dalam bentuk share in a jar! Pastikan wadah dan prosesnya higienis ya!

3. Buka Jasa Titip

Setiap kali kamu belanja ke gerai-gerai kecantikan, bahkan yang di luar negeri, manfaatkan waktumu untuk foto produknya, share ke Instagram dan grup Whatsapp lengkap dengan harga dan sedikit deskripsi produknya. Customer akan lebih yakin untuk membeli dari seseorang yang beauty savvy lho, dibandingkan yang nggak. Yay! Laba dari jastip bisa untuk belanja kebutuhan pribadimu kan?

 

Nah itu sederet tips yang bisa membantumu supaya nggak terlalu boros soal kebutuhan kecantikan. Siapa yang sudah menerapkannya? Semoga membantu ya!

 

The post Cara Menghemat Pengeluaran untuk Kebutuhan Kecantikan appeared first on Female Daily.

Coba Eyelash Extension dan Nail Art di Olla Beauty Mall Kelapa Gading 3

$
0
0

olla beauty video wkakwawk

Bertahun-tahun selalu skeptical dengan yang namanya eyelash extension, akhirnya saya menantang diri saya untuk coba eyelash extension untuk pertama kalinya di Olla Beauty. 

Banyak alasan yang bikin saya nggak pengen pasang eyelash extension. Pertama, saya pikir pakai eyelash extension itu bakalan bikin mata super nggak nyaman, apalagi buat saya yang seringkali nggak sadar ngucek mata. Beberapa hasil eyelash extension yang saya lihat juga terlalu 'buatan', menurut saya malah jadi menghilangkan kesan natural beauty dari perempuan. Belum lagi bulu mata yang katanya bisa jadi 'botak' kalau keseringan pasang eyelash extension. Pokoknya, banyak deh alasannya!

Tapi berhubung profesi saya adalah beauty editor, maka saya harus tampil maksimal setiap saat. Bisa jadi tiba-tiba di kantor ada jadwal mendadak shooting video, atau harus liputan ke sana-sini. Kalau harus dandan biasanya cukup memakan waktu yang terlalu lama, apalagi kalau full face! Karena alasan inilah akhirnya saya mempertimbangkan untuk pasang eyelash extension. Akhirnya, pilihan saya jatuh di Olla Beauty Mall Kelapa Gading 3.

olla beauty

Baca juga : Memilih Eyelash Extension VS Bulu Mata Palsu

Consultation

Waktu datang ke Olla Beauty, saya langsung konsultasi ke BA dan dibantu untuk memilih jenis eyelash yang akan di pasang di mata saya. Oh ya, mumpung di beauty studio, saya sekalian mau nail art waktu itu. Jadi saya melakukan eyelash extension dan nail art sekaligus. Nah, waktu coba milih-milih eyelash saya bingung banget! Tapi BA Olla Beauty dengan sabar kasih guidance eyelash mana yang oke buat saya.

Variants

olla beauty 222

Nah, jadi di Olla Beauty ada beberapa varian eyelash extension dari yang natural hingga yang glam. Untuk kamu yang suka eyelash natural, bisa pilih varian Natural Classic Single One on One, atau Natural Volume 3D. Sedangkan kalau kamu suka yang lebih glam, bisa juga cobain yang Fully Volume 6D, atau Flawless Volume. Ada juga ukuran Medium yang Fully Classic 2D. Berhubung saya masih baru banget pakai eyelash extension dan belum berani pakai yang terlalu 'wah', saya akhirnya coba pasang yang Natural Volume 3D dengan panjang 10mm.

Process

Nah, sepanjang proses pemasangan pokoknya berasa nyaman banget deh. Sambil dipasang eyelash extension, kuku saya juga sekalian di manicure. Proses pemasangannya juga cepet banget, pengerjaannya kurang dari 1 jam udah termasuk manicure nail sama eyelash extension. Sepanjang proses juga kerasa kok pengerjaannya super tenang dan sama sekali nggak clumsy. Intinya, BA Olla Beauty berhasil buat saya hampir setengah ketiduran selama pengerjaan.

olla beauty lkkdk

Nah setelah selesai eyelash extension dan manicure, kuku saya langsung di nail art. Nail art di Olla Beauty juga punya berbagai macam varian model yang bisa kita pilih sesuka hati! Kalau kita punya request nail art juga bisa banget request ke mereka. Sambil dipasangin nail art, saya sambil bertanya-tanya ke Head Marketing Olla Beauty, Mbak Dewi tentang Olla Beauty. Ternyata sekarang Olla Beauty udah ada 2 cabang lho! Yang pertama ada di Ruko Mall of Indonesia dan satunya lagi di Mall Kelapa Gading lantai Ground. Dua-duanya ada di Kelapa Gading. Setiap BA yang ada di Olla Beauty dilatih terlebih dahulu di Olla Beauty Academy selama minimal 3 bulan, baru boleh lakukan treatment ke klien. Selama masih belum bagus pengerjaannya, BA akan terus dilatih sampai akhirnya layak untuk handle klien.

Baca juga : 4 Bulu Mata Palsu Natural dari Merek Lokal

Result

Setelah total pengerjaan kira-kira 1.5 jam, akhirnya selesai juga nail art dan eyelash extension saya. Hasilnya saya suka banget! Memang sih, sebetulnya hasil eyelash extension saya nggak 'kelihatan banget', tapi bener-bener natural seperti yang saya mau. Berhubung eyelid saya juga sangat kecil, saya nggak mau pakai eyelash yang terlalu tebal dan panjang, bikin mata saya 'kepenuhan' eyelash. Jadi, Natural Volume 3D cocok banget buat mata saya.

olla beauty ekeke

Nail art-nya juga rapi. Biasanya saya paling nggak suka kalau ngelakuin nail-art yang tiap polesannya terlalu tebal, jadinya bikin jari saya agak gendut nggak rapi, tapi BA Olla Beauty berhasil membuat kuku saya semakin cantik. Saya request warna hijau emerald untuk kuku saya, supaya bisa bikin kulit kuku saya jadi lebih cerah, plus cocok banget sama warna rambut saya sekarang!

IMG_8989

After Care

Nah, khusus untuk pemasangan eyelash extension diperlukan beberapa after care khusus, supaya eyelash-nya bisa tahan lama. Seperti biasa, nggak boleh kucek-kucek mata. Kalau bersihkan muka juga harus hati-hati nggak boleh digosok. Untuk bersihkan makeup mata, harus menggunakan makeup remover yang non-oil supaya nggak menghancurkan lem eyelash extension-nya. Kalau pakai maskara juga harus menggunakan maskara khusus eyelash extension, dan harus disikat secara rutin supaya helaian bulu matanya tetap rapi! Eyelash extension Olla Beauty bertahan kira-kira sekitar 3 minggu sampai sebulan, karena lem yang digunakan di Olla Beauty memang dibuat senyaman mungkin untuk digunakan, jadi nggak rekat banget. Natural eyelash is Olla Beauty's goal!

Kalau hasilnya mau tetap rapi, disarankan untuk retouch setelah 2 minggu. Oh ya, sedikit pesan kalau misal eyelash extension udah mulai lepas-lepas, jangan ditarik secara paksa. Olla Beauty menyediakan treatment free eyelash extension removal khusus untuk kamu yang pasang eyelash di Olla Beauty.

Baca juga: Mengenal Eyelash Primer: Perlu Dibeli Nggak Sih?

Place

Olla Beauty di Mall Kelapa Gading 3 ini tempatnya super nyaman dengan desain yang girly, serta super bersih, jadi nggak usah takut sama higienitas-nya. Bed untuk eyelash extension-nya juga punya sekat-sekat tersendiri supaya kita punya privacy. Sejujurnya bahkan yang bikin saya tertarik datang ke Olla Beauty memang tempatnya, sih!

DSCF1799

DSCF1796

DSCF1874

Baca juga : Eyelash Extension Ciptaan J Grace Beauty Kemang

Price

Nah soal harga, Olla Beauty punya harga yang berbeda-beda untuk jenis eyelash berbeda yang dipilih, serta harga yang berbeda untuk setiap nail art tergantung request.  Berikut adalah full pricelist dari Olla Beauty: OLLA BEAUTY 2333

OLLA BEAUTY WKKW

 Final Verdict

I need to thank Olla Beauty for breaking my false judgments! Ternyata pakai eyelash extension nggak seburuk yang saya kira. Mungkin karena memang eyelash di Olla Beauty super natural dan nyaman, cocok juga buat pemula eyelash extension, atau yang suka eyelash natural. Eyelash yang glam-nya pun juga ga kalah bagus-bagus dan dapet banyak review yang bagus dari orang-orang. Waktu saya lagi kesana, slot-nya penuh banget. Jadi better kamu call dulu Olla Beauty untuk bikin appointment. Overall experience saya seneng banget, dan bakalan balik ke Olla Beauty lagi sometime soon. Thankyou so much Olla Beauty!

 

The post Coba Eyelash Extension dan Nail Art di Olla Beauty Mall Kelapa Gading 3 appeared first on Female Daily.

Inspirasi Nail Art Mudah Untuk Pemula

$
0
0

inspirasi nail art (3)

Bosan dengan cara pakai nail polish yang begitu-begitu saja? Mau ke salon untuk cat kuku, rasanya juga sayang ya buang uang. Coba cara simpel dan nggak ribet di bawah ini ya.

Sebagai orang yang banyak melakukan pekerjaan di depan laptop, dan sehari-hari "terpaksa" harus banyak melihat jari tangan sendiri, nail polish adalah sesuatu yang menyenangkan. Saya merasa lebih semangat bekerja di depan laptop, kita melihat kuku saya rapi dan terpoles cantik dengan nail polish. Makanya koleksi nail polish saya lumayan banyak. Saya lebih memilih mewarnai kuku sendiri dibandingkan harus ke salon, karena biayanya jauh lebih murah.

Tapi kekurangan dari mewarnai kuku sendiri adalah saya jadi nggak bisa bikin nail art yang rumit ala salon. Dan kadang jadi bosan kan, mewarnai kuku dengan satu warna yang itu-itu saja. Kalau sudah begitu, sebenarnya nafsu untuk belanja nail polish baru besar sekali. Jadi boros lagi deh :D.

Tapi saya punya cara kok, untuk menyiasati kebosanan terhadap nail polish polos satu warna. Yaitu dengan menggunakan dua atau lebih warna sekaligus. Tentu saja, cara saya ini nggak serumit nail art di salon. Cara saya ini sangat sederhana, cuma lumayan bisa ngasih suasana baru di kuku saya.

Ada tiga cara simpel yang mungkin bisa dijadikan inspirasi, kalau sudah bosan dengan pakai nail polish yang begitu-begitu saja:

 inspirasi nail art (4)

Glitter

Cara pertama ini super gampang, tapi jadi cara favorit saya, karena instan bikin kuku terlihat lebih elegan. Caranya, kita tinggal pakai nail polish seperti biasa di semua kuku. Lalu setelah mengering sempurna, kita tumpuk cat kuku tadi dengan glitter.

Glitter yang dipakai bisa glitter bubuk atau glitter dengan tekstur apa saja sih. Tapi kalau saya sendiri, memilih memakai nail polish glitter nail polish yang warna dasarnya bening, seperti Flormar Glitter Nail Enamel. Jadi praktis, tinggal oles dan tunggu kering.

Untuk perpaduan warna, saya paling suka menggunakan dua bold color yang saling bersebrangan (komplementer). Misalnya pada foto ini, saya memakai nail polish warna pink tua sebagai dasar, dan kemudian dilapis dengan butiran glitter warna biru. Tapi nggak harus seperti itu juga, pakai warna yang senada juga bagus kok. Sesuai selera saja. Cukup beli satu glitter nail polish, dan cobain deh padu-padankan dengan berbagai warna dari koleksi nail polish kamu.

 inspirasi nail art (2)

Diagonal

Kalau yang kedua ini, sedikit perlu effort dan butuh alat, kalau dibandingkan cara pertama. Tapi nggak susah kok membuatnya. Pemula pun pasti juga bisa. Caranya adalah, dengan mengoleskan nail polish warna dasar ke seluruh permukaan kuku terlebih dahulu. Setelah kering sempurna, tutup sebagian area kuku dengan menggunakan isolasi bening, lalu oleskan kembali warna lain yang diinginkan. Bila sudah, lepaskan isolasi dari kuku.

Untuk cara ini, bisa pakai warna apa saja. Tapi usahakan pilih dua warna yang warnanya beda dan kontras. Kalau saya, paling suka menggunakan warna nude sebagai base, dan kemudian ditumpuk dengan warna yang lebih gelap. Cara ini membuat warna dasar yang saya aplikasikan bisa tertutup rata, dan warna nail polish kedua tidak terganggu.

Oh iya, style nail art yang ini, bikin ilusi kuku terlihat lebih panjang dan lentik lho!

 inspirasi nail art (5)

Selang-seling

Terakhir, ini terlihat asal dan memang gampang banget sih. Tapi percaya deh, bikin mood jadi beda banget! Cukup pakai dua atau lebih nail polish dalam satu waktu. Selang-seling aja warnanya satu jari dan jari lainnya. Kalau untuk cara yang ini, saya paling suka perpaduan warna-warna pastel. Karena cantik, kesannya ceria, tapi juga nggak terlalu mencolok.

Selamat mencoba.

The post Inspirasi Nail Art Mudah Untuk Pemula appeared first on Female Daily.

Nggak Suka Manicure Di Salon? 6 Produk Ini Bisa Dipakai di Rumah!

$
0
0

hands-with-manicure-holding-towel_23-2148136600

hands-with-manicure-holding-towel_23-2148136600

Saya adalah salah satu orang yang nggak begitu sering melakukan manicure di salon. Kalau bisa melakukannya sendiri di rumah, kenapa tidak? 

Buat kalian yang punya pemikiran sama seperti saya, melakukan manicure di rumah bisa jadi salah satu momen yang terapheutic. Bahkan bisa jadi pilihan juga kalau lagi mau me time sambil nonton Netflix di rumah. Buat saya, peduli dengan penampilan artinya masalah kuku juga nggak boleh luput dari perhatian, dong.  Selain perawatan dengan hand cream dan nail buffer, tentunya kuku bisa dipercantik dengan nail polish. Supaya awet, jangan lupa pakai top coat setelahnya.

Nah, kalau masih pingin mencari beberapa rekomendasi produk kuku yang bisa bikin momen manicure kalian jadi lebih maksimal. Cobe deh cek produk terbaik untuk quick manicure berikut ini, yang banyak di-review di FD Review.

manicure

 

Nail Polish

Nail Polish Remover

Top Coat

Kalau melihat pilihannya, you're covered whether you want to indulge with more top-of-the-line product or opt for something relatively affordable. Warna polish di sini juga pas untuk dijadikan manicure sehari-hari karena warnanya yang kalem. Bisa banget buat kuliah atau ke kantor. Kalau kamu sudah pernah coba, jangan lupa tulis review-nya di FD Review ya.

The post Nggak Suka Manicure Di Salon? 6 Produk Ini Bisa Dipakai di Rumah! appeared first on Female Daily.

5 Drugstore Nail Polish dengan Warna Cantik Musim Gugur

$
0
0

nail polish fall season - Arum (2)

 Warna-warna fall season itu nggak cuma bisa kita pilih dalam bentuk makeup lho. Tapi seru juga diaplikasikan di kuku. Ini dia beberapa pilihan drugstore nail polish untuk fall season!

Palet warna fall season memang menggoda. Dan nggak cuma untuk makeup dan outfit, kita bisa juga mengaplikasikan warna-warna tersebut di kuku, dengan nail polish. Sebagai pecinta nail polish, saya juga langsung bongkar-bongkar koleksi untuk melihat warna mana saja yang cocok untuk mendukung suasana fall season kali ini. Ini dia beberapa pilihan drugstore nail polish dari saya, yang cocok untuk fall season!

Baca juga:  6 Warna Makeup Musim Gugur Yang Wajib Ada Di Pouch

1. Flormar Nail Enamel 454 Army Glam

nail polish fall season - Arum (4)

Ini favorit saya, karena saya pada dasarnya memang suka banget dengan warna hijau. Dan jarang sekali ada drugstore brand yang mengeluarkan nail polish dengan warna hijau army seperti ini. Warna hijau army yang muted, redup, dan tidak begitu mencolok ini cocok sekali dengan trend fall season.

2. Flormar Nail Enamel 489 Hot Sun

nail polish fall season - Arum (5)

Lagi-lagi Flormar, karena memang untuk nail polish, favorit saya adalah brand Flormar. Selain teksturnya enak, pilihan warnanya sangat banyak, harganya juga sangat terjangkau. Pilihan kedua saya ini, walau namanya Hot Sun, namun warnanya nggak terlalu "hot" kok. Warnanya memang oranye, tapi tipikal oranye yang muted, bukan oranye neon. Warna oranye kecoklatan ini mengingatkan saya kepada warna daun-daun yang berguguran.

Baca juga: Rekomendasi Scented Candle yang Cocok untuk Musim Gugur

3. Revlon Nail Enamel 903 Hot For Chocolate

nail polish fall season - Arum (6)

Fall season tentu kurang lengkap tanpa palet warna gelap. Kalau nggak pede pakai lipstik warna gelap, boleh deh warna gelapnya dipakai di kuku saja. Warna coklat gelap dengan tone hangat dan rich dari Revlon Nail Enamel ini menurut saya pas sekali untuk melengkapi fall season look kita.

Baca juga: 7 Pilihan Lipstik Buat Fall/Winter

4. Miniso Beautifull Color Nail Polish Fashion Expert

nail polish fall season - Arum (7)

Saya baru pertama mencoba nail polish dari Miniso, dan langsung suka. Formulanya mudah dipakai dengan rapi dan harganya sangat terjangkau. Jenis nail polish ini adalah gel nail polish, jadi memang nggak begitu tahan lama, namun gampang banget kalau mau hapus dan ganti warna. Tinggal dikelupas seperti sticker saja. Cocok untuk yang suka gonta-ganti warna nail polish.

Hanya saja, untuk shade, punya saya ini punya nama shade Grey, namun warna produknya adalah merah bata atau teracota. Mengabaikan nama shade-nya, warna terracotta adalah warna andalan saya untuk lipstik fall season. Lucu juga lho, memakai lipstik dan nail polish dengan warna yang sama.

Baca juga: Pilihan Lipstik Lokal dan Drugstore untuk Fall Season

5. Pixy Nail Enamel RS-01

nail polish fall season - Arum (1)

Pixy Nail Enamel adalah nail polish pertama yang saya punya dan langsung saya suka, karena kualitasnya bagus dan harganya sangat terjangkau. Hanya saja untuk warna, Pixy Nail Enamel memang variasinya tidak sebanyak Revlon atau Flormar, dan hanya bermain di warna-warna aman saja. Tapi untuk pilihan warna fall season, Pixy Nail Enamel RS-01 ini menurut saya cocok sekali untuk melengkapi look kita. Warnanya cokelat hangat dengan aksen shimmer yang lembut, tidak terlalu gelap dan tidak terlalu terang.

 

Sudah menentukan pilihan warna cat kuku? Kalau kamu punya rekomendasi drugstore nail polish lain yang cantik untuk fall season, jangan lupa share di kolom comment ya!

The post 5 Drugstore Nail Polish dengan Warna Cantik Musim Gugur appeared first on Female Daily.

Essie Expressie, Si Kuteks Cepat Kering! | Wednesday Wishlist

$
0
0

Essie Expressie Kuteks Cepat Kering!

Essie Expressie Kuteks Cepat Kering!

Kuteks cepat kering dan mudah diaplikasikan, tanpa takut keluar jalur? Kalian harus coba kuteks baru dari Essie, yaitu Essie Expressie.

Saya percaya mayoritas pembaca Female Daily, pasti suka banget pakai kuteks untuk mempercantik kuku. Tapi banyak juga nih, yang malas menggunakan kuteks sendiri di rumah, karena merasa sulit untuk mengaplikasikan kuteks yang rapi atau malas nunggu kuteks yang lama keringnya. I feel you! Saya juga dulu struggling banget pakai kuteks dengan rapi. Rasanya susah banget kontrol tangan yang tremor ini, hehe.

Kalau ngomongin industri kuteks, rasanya gitu-gitu saja ya? Nggak ada perkembangan yang gimana-gimana banget. Paling, kalau rilis produk atau formula terbaru, biasanya yang ditawarkan adalah kuteks yang lebih tahan lama dan hasil akhir seperti gel polish yang lebih mengkilap. Sedangkan untuk formula cepat kering dan mudah diaplikasikan belum ada perkembangan baru.

Baca juga: Cara Mengatasi Kuku Menguning Karena Nail Polish

Essie Expressie Kuteks Cepat Kering!-3

Tapi, baru-baru ini Essie, brand kuteks asal Amerika, baru saja memperkenalkan lini terbarunya, yaitu Essie Expressie, kuteks mudah dipakai dan cepat kering. Sesuai namanya, kuteks ini memang diformulasikan untuk kalian perempuan yang on the go, yang nggak perlu menunggu kuteks kering terlalu lama. Selain itu, kuteks ini juga memang diciptakan untuk kalian yang ingin mengaplikasikan kuteks di mana saja.

Baca juga: Lima Kandungan Berbahaya dalam Kuteks

Klaimnya sih, Essie Expressie ini cepat sekali keringnya. Saking cepatnya, kuteks ini akan set di kuku hanya dalam jangka waktu 1 menit saja. Selain cepat kering, yang tambah menarik menurut saya adalah, brush pada kuteks ini. Biasanya brush kuteks memiliki satu angle saja, yaitu lurus kebawah dengan ujung brush yang sedikit curve, mengikuti bentuk kuku kita. Namun untuk Essie Expressie, brushnya unik banget karena bentuknya miring atau angled brush.

 

Essie Expressie Kuteks Cepat Kering!-4

Brush ini didesain oleh Essie untuk mempermudah kita saat mengaplikasikan kuteks, baik di tangan kiri mau pun kanan. Just look at the video :

Terlihat mudah ya, mengaplikasikan kuteks dengan model kuas seperti ini? Untuk launching ini, Essie Expressie langsung rilis 40 warna kuteks, yang bisa kamu mix and match. Harganya sendiri adalah $9.00 atau sekitar Rp130.500,00. Cukup mahal? Lumayan sih, untuk kuteks dengan isi 10 ml. But then again, yang kita bayar adalah formula dan desain brush yang unik.

Essie Expressie juga memiliki 8-free* & vegan formula. Artinya, kuteks ini nggak menggunakan bahan-bahan yang berasal dari binatang, dan juga nggak mengandung bahan-bahan berbahaya, seperti formaldehyde, formaldehyde resin, toluene, xylene, camphor, ethyl tosylamide, dibutylphthalate, dan triphenyl.

Di mana bisa beli Essie Expressie? Sekarang ini Essie Expressie, baru bisa dibeli di website resmi Essie.com. Mungkin kalau kalian mau beli, harus melalui jastip online shop langganan kalian. Gimana, kalian tertarik pingin coba?

The post Essie Expressie, Si Kuteks Cepat Kering! | Wednesday Wishlist appeared first on Female Daily.


Ini yang Perlu Kamu Tahu Tentang Kuku Akrilik!

$
0
0

YANG PERLU KAMU TAHU SOAL KUKU AKRILIK 4

Master of manicure paints nails.

 

Salah satu cara untuk mendapatkan kuku yang cantik setelah manicure adalah dengan gel nail dan kuku akrilik.

Walaupun harga kuku akrilik lebih mahal dari cat kuku gel, tapi banyak juga yang memilih menggunakan kuku akrilik karena lebih awet dipakai dalam waktu lama. Akan tetapi memakai kuku akrilik ini juga butuh perhatian khusus. Apakah kamu kesulitan menjaga “kecantikan” kuku akrilik untuk lebih tahan lama? Yuk, simak apa yang perlu kamu tahu tentang kuku akrilik berikut ini!

Manfaat memiliki kuku akrilik palsu

Ada beberapa keuntungan yang perlu kamu ketahui sebelum memutuskan untuk memasang kuku akrilik. Pertama, kuku akrilik merupakan cara bagi orang-orang yang memiliki kuku rapuh dan lunak (seperti saya) supaya bisa terlihat memiliki kuku yang panjang dan kuat. Dengan kuku akrilik, kamu nggak perlu khawatir lagi deh akan persoalan kuku patah setengah. Kedua, kuku akrilik juga mudah dirawat. Minta nail artist kamu untuk menyesuaikan panjangnya kuku sesuai dengan yang kamu inginkan sehingga kamu bisa tetap merawatnya selagi menunggu kuku baru tumbuh.  

Baca juga: Waspadai Dampak Sinar UV Pada Kuku!

Awal pemakaian agak sedikit ribet

Emang betul yaa kadang untuk cantik itu butuh pengorbanan, hehehehe. Jika ini akan jadi pertama kalinya kamu pakai kuku akrilik kamu pasti akan merasakan kuku kamu seperti sedang pakai korset, alias ketat. Jika ini cukup mengganggu selama lebih dari satu atau dua hari, coba kembali ke salon kamu dan minta nail artist untuk mengurangi intensitas ketegangannya. 

Akrilik membutuhkan perawatan rutin

Kehidupan pakai kuku akrilik ini sayangnya butuh komitmen tinggi. Kalau kamu nggak siap untuk pergi ke salon setiap 2-3 minggu sekali, maka kamu better pikir-pikir lagi deh. Melewatkan masa pengisian ini bisa berbahaya bagi kuku asli kamu. Saat kuku tumbuh, kemungkinan kelembaban masuk di antara kuku alami dan akrilik dapat meningkat. Ketika ini terjadi, kemungkinan jamur bisa tumbuh, bisa membahayakan kesehatan kuku, dan bisa tidak menyenangkan untuk dilihat.

YANG PERLU KAMU TAHU SOAL KUKU AKRILIK 2

Mulailah dari yang pendek dulu

Jika boleh memberikan saran nih, untuk kamu yang baru pertama kali pakai kuku akrilik, sebaiknya mulailah dengan kuku yang pendek dulu. Ini memastikan kamu supaya bisa terbiasa dengan penggunaan kuku ini. Percaya deh, hampir semua orang yang saya tanya opininya di awal penggunaan kuku akrilik, pasti menjawab bahwa mereka awalnya agak merasa aneh dan nggak nyaman. Ini juga akan membantu kamu kalau sewaktu-waktu kamu akan membuka kaleng soda, mengetik, olahraga hingga keramas. 

Kuku akrilik juga bisa patah

Ouch, it hurts! Ini dialami oleh banyak pengguna kok. Untuk menghindarinya, yang bisa kamu lakukan adalah berhati-hari dan pilih kepanjangan kuku yang masuk akal. Jika kamu nggak sengaja mematahkan kuku akriliknya, coba perbaiki segera. Tapi jika patahnya kuku ini membuat kuku asli kamu berdarah, berikan waktu sampai ia pulih, baru deh pasang kuku akrilik kembali. 

Baca juga: Cara Mengatasi Kutikula Kuku yang Kering

Rajinlah pakai pelembab tangan

Nggak hanya rutin melakukan pengisian aja, kamu juga harus memastikan kalau tangan dan kuku kamu lembab setiap hari. Dengan menjaga kelembapan tangan, kuku akrilik dapat bertahan lebih lama. Gunakan pelembap yang berkualitas dan melindungi kulit tangan secara intens. 

YANG PERLU KAMU TAHU SOAL KUKU AKRILIK

Kuku asli bisa jadi rusak ketika kuku akrilik dilepas

Walaupun kamu nggak pakai dalam waktu lama, kuku asli kamu juga ikut merasakan efek pakai kuku akrilik karena dipakai selama 24 jam setiap hari. Kuku akrilik akan ikut terdorong mengikuti pertumbuhan kuku yang baru dan bisa nggak seimbang jika kamu nggak memotongnya. Untuk mencabut dan melepaskan kuku akrilik dengan aman, rendamlah di dalam nail polish remover sampai lunak dan kikir kuku akrilik tersebut sampai hilang. Proses ini bisa memakan waktu cukup lama tetapi sangat worth it pada akhirnya. Oh iya, jangan pernah sekalipun kamu mencopot dengan cara menariknya. Nggak cuma sakit, cara memaksa ini bisa membuat kuku asli kamu jadi lemah dan rapuh selama berbulan-bulan. 

 

Saran saya, sebaiknya lakukan proses ini tetap di salon karena lebih cepat dan terutama, aman, daripada melakukannya sendiri di rumah. Sang nail artist pertama akan menghapus semua nail art seperti batu atau permata yang menempel di kuku, lalu melepas cat kuku dengan menggosok dan merendamnya dalam nail polish remover. Kemudian ia akan menggunakan mesin bor khusus untuk kuku untuk melepaskannya. Kuku akan terasa kasar, namun sebenarnya ini berfungsi agar cairan nail polish remover dapat meresap lebih cepat dan memudahkan proses penghapusan. 

 

Nah gimana? Setelah mengetahui tentang kuku akrilik, tertarik nggak nih kalian untuk pasang kuku akrilik ini? Apalagi sebentar lagi mau pesta tahun baru ya. Kayaknya nggak ada salahnya ya untuk dicoba biar penampilanmu terlihat beda!

 

Foto: Freepik.com.

The post Ini yang Perlu Kamu Tahu Tentang Kuku Akrilik! appeared first on Female Daily.

Suka Pakai Kuteks? Ini 12 Rekomendasi Nail Polish Merah yang Cantik!

$
0
0

NAIL POLISH MERAH

NAIL POLISH MERAH 3

Siapa di sini yang senang pakai kuteks? Pasti kamu punya setidaknya 1 nail polish merah kan di rumah? Sederet rekomendasi ini bakal bikin kamu lebih jatuh cinta lagi dengan kuku-kuku merah yang cantik!

Menurut saya, nail polish merah itu sama dengan lipstik merah: klasik, versatile, bold, dan elegan. Kamu bisa memakainya untuk pesta, tapi untuk sehari-hari pun nggak berlebihan. Nggak heran kalau nail polish merah ada banyak sekali di pasaran dan selalu banyak peminatnya. Kamu bisa intip beberapa rekomendasi nail polish merah di bawah ini untuk menambah koleksimu!

1. Revlon Nail Enamel in Fearless

Revlon adalah merk nail polish terjangkau kesukaan saya. Warna Fearless harus banget ada di meja rias kamu kalau kamu suka merah terang yang ada unsur coral-nya.

2. OPI Nail Lacquer in Ginger's Revenge

Kalau kamu nggak suka merah terang, warna berry red ini sempurna buat kamu! Deep, dan kasih kesan misterius. Cukup 2 kali pulasan untuk hasil yang rapi dan pigmented.

Baca juga: 7 Inspirasi Nail Art Seru dari Nail Artist Kesayangan Seleb!

3. Tom Ford Nail Lacquer in Carnal Red

Ini adalah salah satu nail polish merah dengan warna true red paling cantik! Kalau belanja fashion item yang branded rasanya terlalu buang-buang uang, kamu tetap bisa "memanjakan diri" dengan beli beauty products mewah seperti Tom Ford Nail Laquer ini!

nail polish merah 1

4. Essie Nail Polish in Russian Roulette

Nail polish merah ini punya sentuhan yang hangat, jadi cocok banget diaplikasikan oleh kamu yang kulitnya gelap. Tambahkan pulasan top coat ya biar hasilnya lebih berkilau dan tahan lama!

5. Butter London Patent Shine 10x Nail Lacquer Vernis in Her Mejesty's Red

Kamu clumsy sehingga nail polish merah yang dipakai nggak pernah bertahan lama? Coba deh Butter London Patent Shine 10x ini! Dijamin kilaunya awet dan kuteksmu tetap terlihat segar sampai 10 hari!

Baca juga: Cara Merawat Kutikula Kuku yang Kering

6. Dior Vernis Gel Shine & Long Wear Nail Lacquer in Pandore

Meski warna strawberry red ini terlihat vibrant, tapi karena punya pink undertone, jadi nggak seterang warna merah lain yang punya yellow undertone. Siap bikin kuku-kukumu jadi pusat perhatian, apapun warna kulitmu!

nail polish merah - collage - 2

7. Orly Breathable Nail Color in Stronger Than Ever

Bosan dengan nail polish merah yang cuma glossy saja? Kamu bisa coba merah tua dengan shimmer seperti Orly ini. Formulanya breathable, sehingga nggak bikin kuku cepat rusak.

8. Smith & Cult Nail Polish in Kundalini Hustle

Selain kemasannya yang menggemaskan, nail polish merah ini cantik banget buat suasana summer maupun autumn karena warnanya punya sentuhan terracotta.

9. Chanel Le Vernis Longwear Nail Color in Shantung

Warna true red dengan pink undertone ini sangat mendeskripsikan classic beauty. Kilaunya tahan lama! Kelebihan lainnya adalah 5-free, atau diformulasikan tanpa 5 bahan yang berbahaya: toluene, formaldehyde, camphor, dibutyl phthalate, dan formaldehyde resin.

nail polish merah - collage - 3

10. Sally Hansen Miracle Gel in Red-y Set Run

Nail polish merah ini bakal bikin kamu punya kuku cantik kualitas salon, tanpa perlu pakai UV lamp. Tahan lama banget, tapi nggak mudah dihapus dengan nail polish remover.

11. China Glaze Nail Polish in Go Crazy Red

Sudah banyak yang kasih review bagus untuk produk China Glaze 1 ini! Warna merah metaliknya cantik banget, nggak terlalu terang, pas buat daily atau party.

12. Zoya Nail Polish Buff Perfector in Courtney

Formulanya sangat pigmented, melapisi warna alami kuku dengan satu pulasan saja! Warnanya gelap dan vampy, bikin kulit terangmu terlihat makin cerah.

nail polish merah - collage - 4

 

Mana yang bakal kamu beli setelah payday bulan ini?

Foto: Freepik.com, Courtesy of Revlon, OPI, Tom Ford, Essie, Butter London, Dior, Orly, Smith & Cult, Chanel, Sally Hansen.

The post Suka Pakai Kuteks? Ini 12 Rekomendasi Nail Polish Merah yang Cantik! appeared first on Female Daily.

Produk Favorit QBs Nggak Semuanya High End?? | Queen Bees March Favorites

Cara Merawat Kuku Supaya Bebas dari Bakteri

$
0
0

Membersihkan Kuku Supaya Bebas dari Bakteri

Lima Kandungan Berbahaya dalam Kuteks-2

Sudah rajin mencuci tangan, gimana dengan menjaga kebersihan kuku kalian? 

Yang menjadi sarang bakteri dan virus menumpuk bukan hanya tangan kalian, tapi kuku kalian pun jadi sarang tempat berkumpulnya bakteri. Ketika kalian memiliki kuku yang panjang, semakin ada celah untuk bakteri dan kotoran bisa nyelip di bawah kuku kalian. Makanya, selain penting cuci tangan minimal selama 20 detik, kalian juga harus memperhatikan area kuku kalain. Kali ini, saya mau share cara membersihkan kuku supaya bebas dari bakteri yang saya kumpulkan dari para ahli.

Sementara pilih kuku pendek

Untuk sekarang, sebaiknya pilihlah bentuk kuku yang pendek. Para perawat atau health care worker, diwajibkan memiliki kuku pendek untuk menjaga kebersihan tangan mereka. Dengan merebaknya COVID-19, keadaan kuku yang pendek adalah standar yang ideal. Sebisa mungkin, jaga agar kuku putih kamu hanya sepanjang 1-2 milimeter dan bentuknya alami aja. Penting juga untuk menghaluskan permukaan kuku dan menjaga kerapihan kulit kering di sekitar kuku. Cara Merawat Kuku Supaya Bebas dari Bakteri

Siapkan sikat kuku!

Oke, oke, kalau kekeuh mau punya kuku panjang, pastikan kamu mencuci tangan secara konsisten dan benar. Benar di sini maksudnya hingga bagian bawah kuku. Kamu juga bisa membersihkan bawah kuku kalian dengan menggunakan sikat kuku yang sudah diberikan sabun.

Jaga kebersihan alat manicure kalian

Sarah Gibson Tuttle, pendiri dan CEO Olive & June, salon kuku butik yang berbasis di Los Angeles, merekomendasikan untuk rutin mengganti alat kikir kuku setiap beberapa bulan, dan mencuci alat logam ini secara menyeluruh setiap kali selesai dipakai.

Jangan terlalu semangat potong kuku

Iya pendek, tapi jangan kependekan ya. Maksudnya di sini, jangan potong semua bagian putih kuku kamu karena ini berisiko cedera pada alas kuku dan membuat jari kamu infeksi dan membuka “jalan” bagi kuman untuk masuk. 

 

Yuk, mulai sekarang perhatikan kebersihan kuku kalian.

Image source: Female Daily and Dep End Cosmetic

The post Cara Merawat Kuku Supaya Bebas dari Bakteri appeared first on Female Daily.

Nggak Bisa ke Salon? Simak Tips Detoks Kuku Supaya Tetap Sehat!

$
0
0

DETOKS KUKU 4

DETOKS KUKU 4

Siapa sih yang nggak suka lihat kuku kita cantik dengan pewarna kuku? Sayangnya terus-terusan mengenakan kuteks, memakai gel, ataupun manicure regular juga bisa menyebabkan kuku jadi lemah dan rapuh.

Kalau kuku kamu sudah mulai “marah”, kamu bisa lihat dari kerapuhannya, jadi gampang patah dan kelihatan pucat. Nah, itu tandanya kamu harus melakukan detoks kuku. Nah, berikut rincian tips detoks kuku untuk membuatnya lebih sehat dalam waktu 10 hari.

1. Hapus dengan bahan yang melembapkan

MAYBELLINE COLOR SHOW NAIL COLOR REMOVER

Saatnya menghapus cat kuku yang sudah terkelupas. Banyak penghapus cat kuku yang berbasis asetondi pasaran, yang bisa membuat kuku jadi kering dan rapuh. Coba deh Maybelline Color Show Nail Polish Remover yang bahannya bebas dari aseton dan punya formula yang nggak mengeringkan plus beraroma lembut. Kemudian setelah menghapusnya, rendam kuku ke dalam air hangat selama 10-15 menit yang bertujuan untuk mengembalikan kelembapannya. 

2. Rawat area kutikula

KIEHL'S ULTIMATE STRENGTH HAND SALVE

Jujur deh, hehehe, banyak dari kita pasti nge-skip bagian ini. Padahal melembapkan kutikula tuh penting banget untuk kesehatan kuku kita. Jadi, usai merendam kuku dalam air hangat, keringkan, lalu kelilingi seluruh bagian kuku kamu dengan cuticle oil setiap hari. Setelah serum atau oil itu sepenuhnya diserap, oleskan pelembap tangan ke kuku kamu dan biarkan semalaman, supaya kandungan dalam pelembab terserap sempurna ke dalam kuku. Coba: Kiehl’s Ultimate Strength Hand Salve ini yang membantu membentuk pelindung sekitar tangan dan kuku saat kamu tertidur. 

Baca juga: Cara Merawat Kutikula yang Kering

3. Pilih kuteks yang menguatkan kuku

DETOKS KUKU 3

Di pagi harinya, kuku kamu pasti mulai terasa lembap dan segar. Cuci tangan kamu dan keringkan. Setelahnya gunakan perawatan yang akan melindungi kuku kamu supaya nggak gampang rapuh dan patah, seperti Essie Millionails. Kalau seminggu kuku kamu sudah bertumbuh, kamu boleh hapus kuteks ini dengan remover yang bebas aseton seperti di langkah 1, dan ulangi langkah 2 dan 3 kembali ya.

ESSIE MILLIONAILS PRIMER

Baca juga: Kulit Tanganmu Kering? Ini 7 Hand Cream untuk Mengatasinya!

4. Tetap lindungi kuku kamu

DETOKS KUKU 5

Sekarang kuku kamu sudah on track menuju pemulihan, sehingga penting untuk menghindari merawat dan nggak membuat kuku terkelupas lagi. Saat kamu mencuci piring, berkebun, dan kegiatan serupa, gunakan sarung tangan supaya kuku kamu senantiasa terlindungi. Perlakukan kuku kamu seperti perhiasan, bukan pelengkap aja. Oh iya, perhatikan kebersihan tangan ya dan gunakan sabun cuci tangan yang tetap melembapkan. Jangan lupa rajin pakai hand and nail cream biar jari-jari tangan tetap lembut dan kuku tetap sehat!

MARKS AND SPENCER MAGNOLIA MOISTURISING HAND AND NAIL CREAM

 

Nah, itulah beberapa tips detoks kuku yang bisa kamu lakukan di rumah. Jika kuku kamu sudah cukup kuat lagi, gunakan cat kuku yang berkualitas dan memberikan perlindungan nutrisi. Pastikan kamu menggunakan base dan top coat juga, supaya kuku kamu tetap terlindungi.

 

Foto: Freepik.com, Courtesy of Maybelline, Kiehl's, Essie.

The post Nggak Bisa ke Salon? Simak Tips Detoks Kuku Supaya Tetap Sehat! appeared first on Female Daily.

4 Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Penggunaan Gel Polish

$
0
0

PENGGUNAAN GEL POLISH 1

GEL POLISH 3

Kuku adalah salah satu bagian tubuh yang dapat dihias agar terlihat lebih cantik. Nah, penggunaan gel polish kini menjadi salah satu pilihan bagi para perempuan yang menginginkan memiliki kuku yang terlihat cantik namun praktis.

Penggunaan gel polish pada kuku ini bisa bertahan kurang lebih 1 bulan sehingga kita tidak perlu repot untuk bolak balik cat ulang kuku. Selain lebih tahan lama, gel polish juga umumnya lebih menempel rapi pada kuku.

Walaupun begitu, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk pergi ke nail salon dan memasang gel polish pertamamu. Memang apa saja sih yang perlu diperhatikan? Nah, buat kamu yang masih newbie dalam penggunaan gel polish, ini dia 4 hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan gel polish!

1. Memilih warna gel polish yang cocok untuk skin tone yang kamu miliki

GEL POLISH 2

Karena gel polish akan bertahan cukup lama, kamu perlu benar-benar memilih warna atau nail art dari gel polish yang kamu inginkan. Kalau salah atau kurang yakin dalam memilih warna atau desain gel polish, kamu bisa saja merasa tidak nyaman atau tidak percaya diri. Pastikan kamu sudah berkonsultasi kepada sang nail artist, apakah warna gel polish yang kamu suka akan tampil menarik dengan warna kulitmu. Tentu kamu ingin tampil percaya diri tanpa repot kan, menggunakan gel polish? Nah, oleh karena itu kamu perlu benar-benar memilih warna gel polish dan desain nail art yang sesuai dengan keinginan serta kebutuhan.

Baca juga: Pilih Bentuk Kuku yang Sesuai Untukmu!

2. Menjaga kebersihan tangan dan kuku selama menggunakan gel polish

PENGGUNAAN GEL POLISH 7

Yes, kamu perlu banget memperhatikan kebersihan tangan dan kuku selama menggunakan gel polish. Menggunakan gel polish memang terlihat praktis, namun dari segi kebersihan kita perlu mencuci tangan setiap kali habis memegang sesuatu yang kotor atau apabila tangan terasa berkeringat. Saat memegang barang, kita tidak pernah tahu bakteri atau kuman apa yang akan menempel. Begitu juga saat tangan terasa basah atau berkeringat, bakteri dan kuman akan lebih cepat menempel pada sela-sela kuku. Untuk itu kamu perlu rutin mencuci tangan dengan sabun yang juga memiliki formula yang lembut agar kulit tangan tidak menjadi kering.

Baca juga: Cara Merawat Kutikula Kuku yang Kering

3. Menggunakan sarung tangan apabila mencuci pakaian atau piring

PENGGUNAAN GEL POLISH 4

Kenapa harus seperti ini? Karena saat gel polish terlalu sering bersentuhan dengan bahan pembersih seperti sabun pencuci piring dan detergen, gel polish yang kamu gunakan akan cepat copot. Untuk itu, kamu sebaiknya menggunakan sarung tangan yang memang biasa digunakan untuk melakukan pekerjaan rumah tangga supaya gel polish yang kamu gunakan warnanya tetap bagus dan lebih awet.

Baca juga: Ini yang Perlu Kamu Tahu Tentang Kuku Akrilik

4. Jangan mencopot gel polish sendiri!

PENGGUNAAN GEL POLISH 6

Apabila kamu sudah bosan, atau gel polish sudah tidak terlihat cantik lagi di kukumu, segeralah untuk datang ke nail salon tempat kamu memasang gel polish. Lebih baik kamu tidak mencoba-coba melepas sendiri gel polish yang kamu gunakan, karena kuku akan menjadi rusak atau patah. Tentu akan ada biaya yang dikeluarkan untuk melepaskan gel polish pada kuku, namun hal ini akan lebih aman karena dilakukan oleh nail artist yang sudah terlatih.

Itu dia 4 hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memasang gel polish pertamamu. Waktu saya ingin mencoba gel polish untuk pertama kalinya, saya melakukan riset terlebih dulu tentang salon kuku yang akan saya kunjungi. Kamu bisa mencoba cara ini juga, jadi kamu tahu apakah gaya salonnya sesuai dengan gayamu, apakah tempatnya nyaman, apakah brand gel polish yang bagus tersedia di sana. Berkat riset sebelumnya, sampai hari ini, saya sudah 4 kali menggunakan gel polish di nail salon yang sama, dengan nail artist yang sama pula.

Semoga artikel ini membantu kamu yang baru saja memiliki keinginan untuk memasang gel polish pertamamu ya!

 

Foto: Freepik.com

The post 4 Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Penggunaan Gel Polish appeared first on Female Daily.

Kangen ke Salon? Ini 4 Perawatan Kecantikan yang Pasti Bisa Dilakukan Sendiri!

$
0
0

PERAWATAN KECANTIKAN DI RUMAH 2

PERAWATAN KECANTIKAN DI RUMAH 5

Saya sudah lupa kapan terakhir kali saya ke salon. Kamu pasti juga kan?

Apalagi salon langganan saya lokasinya ada di mal yang notabene tutup semua selama beberapa minggu terakhir ini. Tapi situasi yang mengharuskan saya untuk #dirumahaja tidak bisa menghalangi keinginan saya untuk me-time. Tidak harus ke salon, ini dia beberapa perawatan kecantikan mudah yang bisa kita lakukan saat stay at home!

1. DIY hand mask

NATURE REPUBLIC SOOTHING AND MOISTURE ALOE VERA SOOTHING GEL - PERAWATAN KECANTIKAN DI RUMAH

Kamu punya madu, aloe vera, dan moisturizer kesayangan? Yuk, buat DIY hand mask! Caranya mudah banget, campurkan semua bahan tersebut dalam satu wadah dengan rasio 1:1:1, beri sedikit air, lalu tuang semuanya ke dalam sarung tangan. Sarung tangan yang biasa saya gunakan adalah Goelaa Goelii dari Elona World, jadi bisa dicuci lagi setelah digunakan. Setelah itu diamkan selama 20 menit, dan voila! Tangan yang tadinya kering dan kasar karena keseringan cuci tangan dan pakai hand sanitizer, langsung jadi lembut dan lembap!

2. Nail treatment

PERAWATAN KECANTIKAN DI RUMAH

 

Buat kamu yang sudah kangen manicure ke salon, bisa nail treatment sendiri lho! Langkah pertama, jika di kuku masih ada sisa-sisa nail polish, bersihkan dulu dengan nail polish remover. Setelah itu, gunting sesuai bentuk dan panjang yang kamu inginkan. Kalau saya lebih suka model kuku yang square atau round, dan panjangnya sedang supaya tidak mengganggu aktivitas selama #dirumahaja. Lalu gunakan nail buffer supaya permukaan kuku jadi lebih halus dan nail polish yang digunakan jadi lebih mulus.

Catrice, Spectra Light Effect Nail Lacquer ‘Down The Milky Way - PERAWATAN KECANTIKAN DI RUMAH

Sebelum menggunakan nail polish, gunakan base coat terlebih dahulu. Setelah selesai menggunakan nail polish, jangan lupa juga gunakan top coat supaya lebih tahan lama. To spice things up, saya suka menggunakan kuteks glitter holographic dari Catrice, Spectra Light Effect Nail Lacquer ‘Down The Milky Way’ di jari telunjuk. Cara pakainya mudah kok, seperti menggunakan nail polish biasa. Catrice nail polish is one of my favorite, harganya juga tidak terlalu mahal. Saya juga suka nail polish dari DEPS, warnanya cantik-cantik banget, bisa di peel-off, dan tidak membuat kuku jadi kering dan kuning.

Baca juga: 12 Perawatan Kecantikan Simpel Buat Mengisi Waktu di Rumah

3. Body treatment

MUSTIKA RATU MINYAK ZAITUN

Eksfoliasi kulit tubuh secara rutin penting banget untuk mengeliminasi sel-sel kulit mati yang bisa membuat kulit kusam. Biasanya saya suka menggunakan Juicy Pear Sugar Body Scrub dari The Body Shop sekali seminggu, lalu setelah mandi gunakan body lotion supaya kulit terjaga kelembapannya. Alternatif pelembap badan lain yang bisa kamu gunakan adalah body oil. Body oil favorit saya adalah Mustika Ratu Olive Oil. Harganya terjangkau dan wanginya enak banget! For a better experience, selagi diaplikasikan, kamu bisa sambil pijat-pijat sedikit supaya tubuh jadi makin rileks. Kamu juga bisa memakai olive oil ini sebelum pakai body scrub lho!

Baca juga: Gimana Biar Puasa Lancar Selama Pandemi?

 4. Hair treatment

MAKARIZO HAIR ENEERGY KIWI EXTRACT - PERAWATAN KECANTIKAN DI RUMAH

Selain menggunakan shampoo dan conditioner, saya suka menggunakan hot oil treatment sebagai salah satu perawatan kecantikan favorit di rumah. Produk yang saya gunakan adalah dari Svetme, dan cara menggunakannya gampang banget! Sebelum digunakan, rendam botol ke air panas selama 3 menit. Lalu, aplikasikan hot oil ke seluruh kulit kepala, kemudian gunakan hair cap atau handuk. Hot oil treatment ini bisa didiamkan selama 30 menit hingga 8 jam, dan setelah itu cuci rambut seperti biasa. Selain hot oil treatment, saya juga suka menggunakan masker rambut. Hair mask favorit saya adalah Makarizo Hair Energy yang varian Kiwi Extract.

 

Nah, perawatan kecantikan di rumah ternyata mudah banget ya? Selain beberapa perawatan kecantikan di atas, kamu juga bisa menggunakan face mask sekali seminggu! Sekarang saya lagi suka banget pakai Swisse Manuka Honey Detoxifying Facial Mask. Kira-kira kamu bakal coba perawatan kecantikan yang mana minggu ini? Atau kamu punya ide treatment lainnya? Ceritakan jawabanmu di kolom komentar ya!

 Foto: Dok. Female Daily/Tirza Tiffani, Freepik.com.

The post Kangen ke Salon? Ini 4 Perawatan Kecantikan yang Pasti Bisa Dilakukan Sendiri! appeared first on Female Daily.


3 Resep Perawatan Tangan Kering dan Kuku untuk Kamu Coba di Rumah!

$
0
0

PILIH BENTUK KUKU

manicure-nails-master-doing-manicure-beauty-studio_118454-3487

Keseringan menggunakan hand sanitizer bikin tangan kamu jadi kering? Berikut adalah beberapa DIY skincare alami untuk merawat tangan dan kukumu!

Menggunakan hand sanitizer memang membuat tangan kita terhindar dari virus dan bakteri. Tapi, tahukah kamu kalau kandungan alkoholnya bisa buat tangan kering dan kuku jadi nggak sehat? Apalagi, kandungan alkohol minimal yang dianjurkan dalam hand sanitizer harus 70% supaya virus dan bakteri mati! Itu sebabnya, penggunaan hand sanitizer perlu diimbangi dengan perawatan untuk tangan dan kuku, supaya kulit tetap lembap dan sehat. Nah, berikut adalah beberapa resep perawatan tangan kering dan kuku yang bisa kamu coba di rumah!

Hand & Nail Butter

hands-woman-applying-white-cream_121946-302

Terlihat dari namanya, hand & nail butter punya formula yang rich, buttery, conditioning, serta ampuh untuk mengatasi kulit kering, kasar, dan pecah-pecah. Terutama kalau kamu mengalami kutikula kering, resep ini ampuh untuk melindungi kulit supaya nggak terluka akibat terlalu kering. Bahan-bahan yang kamu butuhkan adalah:

  1. 1/4 cup minyak almond/extra virgin olive/jojoba, atau sunflower oil
  2. 2 sdm cocoa butter
  3. 1 sdm beeswax atau lilin lebah
  4. 1 sdm shea butter (baik yang refined maupun unrefined)
  5. 2 kapsul 200 IU Vitamin E oil

Cara Membuat: 

Panaskan minyak almond, cocoa butter, beeswax, dan shea butter ke dalam panci hingga semua bahan-bahan meleleh. Untuk memanaskan, jangan lupa gunakan low heat atau level panas yang rendah. Setelah semuanya meleleh, matikan api, aduk perlahan selama 1 menit, kemudian diamkan selama 5 menit hingga lebih dingin. Tambahkan vitamin E oil (ambil bagian minyaknya saja), kemudian aduk kembali hingga merata. Setelah semuanya jadi, pindahkan ke dalam container dan jangan lupa beri label nama serta tanggal pembuatan. Total waktu yang kamu perlukan untuk membuat resep ini adalah sekitar 20 menit.

Note: Cocoa dan shea butter membutuhkan waktu cukup lama hingga bisa digunakan. Jadi, jangan lupa simpan di temperatur ruangan sekitar 12 jam sebelum kamu menggunakannya untuk pertama kali. Konsistensi resep ini pada akhirnya akan berbentuk seperti paste atau krim kental.

Cara Penyimpanan: 

Untuk resep ini kamu nggak harus simpan di dalam kulkas. Penyimpanan maksimal 1 tahun setelah pembuatan. Letakkan di tempat terhindar dari sinar matahari.

Baca juga: D.I.Y: 4 Resep Masker Untuk Rambut Kering!

 Castor Oil Nail Treatment

front-view-bowl-with-pipette-close-up_23-2148317666

Castor oil memiliki manfaat melindungi kuku dengan membentuk lapisan di atasnya supaya membantu menguatkan kulit, serta memberi efek melembapkan kutikula supaya nggak kering dan pecah-pecah. Untuk membuat Castor Oil Nail Treatment, bahan yang digunakan simple dan cara pembuatannya juga gampang banget! Berikut adalah bahan-bahan yang kamu perlukan:

  1. 4 sdm castor oil
  2. 12 tetes myrrh essential oil atau frankincense (CO2)

Cara Membuat: 

Campurkan castor oil dan essential oil ke dalam mangkuk kecil, kemudian aduk dengan menggunakan sendok. Tutup mangkuk secara erat, kemudian beri label dan tanggal pembuatan. Total pembuatan untuk nail treatment ini hanya membutuhkan 5 menit, cukup untuk 4x pemakaian. Kamu bisa gunakan treatment ini dengan cara merendam kukumu. Gunakan air hangat, campurkan dengan sedikit Castor Oil Nail Treatment, kemudian rendam ujung-ujung kukumu selama 10 menit.

Cara Penyimpanan: 

Letakkan di kulkas selama maksimal sebulan, kemudian buang.

Baca juga: 3 Bahan DIY Skincare yang Harus Dihindari

 Smooth and Soft Hand Pack

Kalau kamu menggunakan resep ini selama minimal 2 kali seminggu, tangan kamu akan jadi lebih lembut, tanda-tanda penuaan seperti discoloration juga akan berkurang.  Tapi, resep ini hanya bisa digunakan selama 1x, jangan disimpan! Berikut bahan yang kamu butuhkan:

  1. 2 sdm oatmeal atau oat flour halus
  2. 1 sdm plain yoghurt
  3. 1 sdm air lemon, maupun apel, nanas, atau stroberi tumbuk

Cara Membuat: 

Campurkan semua bahan ke dalam mangkuk kecil, kemudian aduk hingga merata dan kental. Diamkan sejenak agar konsistensi adonan jadi sedikit lebih thick. Kalau adonan kamu terlalu thick, kamu bisa tambahkan air. Kalau adonan terlalu cair, kamu bisa tambahkan sedikit oat. Resep ini membutuhkan waktu sekitar 10 menit untuk dibuat.

Shea Butter

Baca juga: 5 Resep Masker Alami yang Bisa Kamu Buat di Rumah!

So, berikut adalah beberapa resep untuk mengatasi tangan kering di rumah, supaya kuku dan tangan kamu tetap terawat! Gimana menurut kalian? Ada yang penasaran ingin coba buat?

 

* Resep diperoleh dari Pure Skin Care Nourishing Recipes, oleh Stephanie L. Tourles.

 

Foto: Dok. freepik.com

The post 3 Resep Perawatan Tangan Kering dan Kuku untuk Kamu Coba di Rumah! appeared first on Female Daily.

Rekomendasi Top Coat untuk Kuku Secantik Manicure di Salon

$
0
0

REKOMENDASI TOP COAT 1

REKOMENDASI TOP COAT 2

Siapa di sini yang selama menjalani masa karantina mandiri di rumah mendadak jadi punya banyak skill, termasuk bikin kuku secantik di salon?

Saya juga begitu! Buat kamu yang senang mempercantik kuku di rumah, sepertinya kamu perlu punya investasi pada top coat. Rahasia kuku manicure bisa tahan lama terletak pada pilihan top coat yang padat. Top coat akan melindungi cat kuku dari aktivitas sehari-hari, mengurangi penetrasi air ke cat kuku dan memberikan hasil cat kuku yang halus dan glowing. Berikut ini top coat pilihan untuk kuku secantik manicure di salon!

Seche Vite Dry Fast Top Coat

Seche Vite Dry Fast Top Coat

Hampir di setiap situs kecantikan pasti akan menyelipkan top coat ini ke dalam daftarnya. Dan ternyata, top coat ini memang adalah cult product dan populer banget di kalangan nail artist. Formulanya telah dirancang untuk sulit ditembus ke lapisan dasar, sehingga ia membantu membentuk lapisan padat di seluruh kuku. 

Baca juga: Ini 7 Hand Cream untuk Mengatasi Kulit Tangan Kering!

OPI Matte Top Coat

OPI Matte Top Coat

Bukan penggemar hasil cat kuku yang mengilap? Top coat ini secara instan dapat melapisi kuku kamu dan meninggalkan hasil akhir yang velvety dan terlihat bertekstur. 

Essie Gel Couture Top Coat Nail Polish

Essie Gel Couture Top Coat Nail Polish

Kalau kamu kangen tampilan kuku yang super shining layaknya hasil akhir yang diberikan saat melakukan gel, ini adalah top coat yang perlu kamu punya. Ia mampu mengering dan mengunci lapisan cat kuku dan memberikan hasil akhir yang mengilat banget!

Baca juga: Yuk, Pilih Bentuk Kuku yang Sesuai untuk Kamu!

Revlon Ultimate Shine Top Coat

Revlon Ultimate Shine Top Coat

Formula top coat drugstore ini akan memberikan lapisan yang lebih tebal dan mengilap. Beberapa review pengguna bahkan memberikan komentar bahwa kuku jadi terlihat seperti sedang basah saking mengilapnya. Impresif banget!

Sally Hansen Double Duty Base & Top Coat

Sally Hansen Double Duty Base & Top Coat

 

Kalau kamu nggak ada waktu untuk manicure, kombinasikan cat kuku ini sebagai base coat dan juga sebagai top coat ini di atas cat kuku pilihan kamu. Ia akan membuat cat kuku kamu lebih berkilau dan tahan lama. 

 Baca juga: Ini yang Perlu Kamu Tahu Tentang Kuku Akrilik!

 

Oh iya, supaya cat kuku tetap keliatan seperti touch up di salon, aplikasikan lagi top coat setiap tiga hari ya, untuk menyegarkan kilau dan membuat kuteks jadi lebih tahan lama. Ada lagi nggak top coat dari brand lain yang kamu suka? Share di kolom komentar ya!

 

Foto: Courtesy of brands, freepik.com.

The post Rekomendasi Top Coat untuk Kuku Secantik Manicure di Salon appeared first on Female Daily.

5 Rekomendasi Nail Polish Warna Lilac yang Lagi Hits!

$
0
0

a woman's hand with pale purple painted nails holds a lilac cotton fabric on a lilac fabric background

5 NAIL POLISH WARNA LILAC 1

Lilac sepertinya warna yang sedang menjamur di mana-mana selama 2020 ini, termasuk pada produk beauty. Yuk, jangan ragu pakai nail polish-nya!

Lilac atau ungu muda atau lavender, adalah salah satu warna yang mudah ditemukan di mana-mana sejak awal tahun 2020. Para streetstyler, berbagai pakaian di retailer besar maupun online shop lokal, hingga tampilan eyeshadow dan kuku para cewek di Instagram juga bernuansa lilac. Jangan ragu buat ikutan tren warna yang bikin kamu terlihat cute dan girly, sekaligus "cold" ini! Nggak harus yang berkulit terang saja kok, kulit gelap juga harus pede pakai berbagai warna! Berikut beberapa produk nail polish warna lilac yang bisa kamu coba.

1. O.P.I Nail Lacquer in One Heckla of a Color

O.P.I NAIL LACQUER IN ONE HECKLA OF A COLOR - NAIL POLISH WARNA LILAC

Brand O.P.I sih nggak perlu diragukan lagi ya di jagat nail art. Warna One Heckla of a Color ini adalah ungu lembut yang manis, dan kamu bisa menemukannya dalam berbagai formula! Nggak cuma nail polish, tapi ada nail gel dan nail powder. Nail polish warna lilac lainnya yang bisa kamu pilih dari O.P.I adalah Don't Toot My Flute, atau yang lebih muda, Polly Want a Lacquer?.

Baca juga: Suka Pakai Kuteks? Ini 12 Rekomendasi Kuteks Merah Buat Kamu!

2. Sally Hansen Xtreme Wear Nail Color in Lacey Lilac

SALLY HANSEN XTREME WEAR NAIL COLOR IN LACEY LILAC - NAIL POLISH WARNA LILAC

Dari namanya saja sudah pas banget kan? Varian ini punya kilau yang tahan lama, brush-nya mudah digunakan, dan cukup dipakai satu pulasan saja untuk mendapatkan hasil yang cantik! Brand ini juga nggak perlu ditanya lagi kualitasnya, karena sudah berdiri sejak tahun 1950-an.

3. Essie Nail Polish in Lilacism

ESSIE NAIL POLISH IN LILACISM - NAIL POLISH WARNA LILAC

Sangat berkilau, gampang dipakai di rumah tapi hasilnya seperti ke salon. Nggak gampang mengelupas juga, dan diformulasikan tanpa formaldehyde sehingga aman buat kamu yang sedang hamil. Kalau suka dengan warna ungu yang lebih pucat, kamu bisa coba warna Go Ginza.

Baca juga: 7 Inspirasi Nail Art Seru dari Nail Artist Kesayangan Selebriti

4. Revlon Holochrome Nail Enamel in Unicornicopia

REVLON HOLOCHROME NAIL ENAMEL IN UNICORNICOPIA 3

Kalau suka dengan nail polish yang bling-bling, kamu harus coba warna metalik Revlon dari seri Holochrome. Nail polish warna lilac ini bakalan bikin kamu tampil beda karena kemilau glitter-nya yang festive!

5. Catrice ICOnails Gel Lacquer in I Kinda Lilac You

CATRICE ICONAILS IN I KINDA LILAC YOU - NAIL POLISH WARNA LILAC

Tidak matte, tidak ber-glitter, tapi juga tidak polos. Teksturnya frosty! Cocok buat kamu yang koleksi berbagai jenis cat kuku. Tahan lama banget karena berbentuk gel, pas kalau kamu adalah seorang yang clumsy dan kukunya gampang terlihat berantakan kalau pakai nail polish biasa.

 Baca juga: 20 Parfum Terbaru 2020 yang Bernuansa Musim Panas!

Nah, itulah beberapa produk nail polish warna lilac yang bisa kamu buru segera! Untuk tampilan kukunya, kamu bisa simak beberapa ide di bawah ini, mulai dari matte, glossy, hingga sentuhan nail art bergambar bunga. Seru, kan? Jangan lupa rajin pakai nail and hand cream plus cuticle oil ya biar tangan tetap lembut dan kuku selalu sehat.

5 NAIL POLISH WARNA LILAC 6

5 NAIL POLISH WARNA LILAC 5

5 NAIL POLISH WARNA LILAC 3

5 NAIL POLISH WARNA LILAC 2

Mana nail polish warna lilac yang paling kamu suka? Share di kolom komentar ya!

 

Foto: Freepik.com, O.P.I, Sally Hansen, Essie, Revlon, Pinterest

The post 5 Rekomendasi Nail Polish Warna Lilac yang Lagi Hits! appeared first on Female Daily.

Setelah Movember, Ada Menicure, Tren Terbaru Buat Para Cowok!

$
0
0

ezgif.com-webp-to-jpg (2)

ezgif.com-webp-to-jpg

2020 trend alert: para cowok juga ikutan manicure!

Tahun 2020 adalah tahun di mana kata-kata 'fragile masculinity' mulai digaungkan dan mulai banyak orang yang aware akan hal ini. Pada dasarnya, fragile masculinity adalah sebuah kondisi di mana sebuah cowok dituntut untuk berperilaku sedemikian rupa untuk menunjukkan identitas mereka sebagai 'cowok tulen'. Sedangkan, mereka yang menyimpang akan dianggap sebagai seseorang 'cowok feminim' atau 'kebanci-bancian'. Well, it's 2020! It's time to stop putting up standards and judge people based on what they look or do!

Makeup for Men

1535085417108970-lee-dong-wook-boy-de-chanel-1280x720

Ternyata nggak sedikit yang mulai sadar akan hal ini. Itu sebabnya beberapa brand eksklusif seperti Chanel telah meluncurkan 'Boy de Chanel', lini makeup untuk para laki-laki. Produknya sendiri lengkap, mulai dari foundation, eyebrow, hingga lip balm. Hal ini menunjukkan kalau Chanel sadar, bahwa nggak hanya perempuan yang boleh menggunakan makeup. Bahkan, salah satu aktor korea, Lee Dong Wook, the sexiest man alive, malah jadi brand ambassador produk ini!

Baca juga: Mau Ikut Movember? Ini Gaya Kumis dan Jenggot Buat Dicontek!

Menicure

ezgif.com-webp-to-jpg (2)

Untuk mendukung hal ini, di dunia fashion saat ini sedang melakukan tren terbaru yang berusaha menghancurkan stereotipe tentang para cowok. Tren ini disebut dengan 'menicure', di mana para cowok bebas mewarnai kukunya sesuka hati, and it doesn't make them any less masculine. Itu sebabnya di acara Golden Globes yang lalu, Ansel Elgort tampil mengenakan kutek berwarna putih bersama dengan tuxedo-nya. Harry Styles, A$ap Rocky, bersamaan dengan David Bowie ternyata juga ikutan tren ini! Bahkan, salah satu brand nail polish asal Amerika, Essie, mengeluarkan lini nail polish mereka untuk segala gender, bahkan cowok sekalipun!

ezgif.com-webp-to-jpg (1)

Baca juga: Skincare untuk Cowok Apa Saja Sih?

Guys & Skincare

Sayang sih memang, fragile masculinity masih terasa banget terutama di budaya kita saat ini. Jangankan menggunakan kutek, untuk cowok menggunakan skincare aja masih dianggap aneh. Padahal, everyone needs their skincare, regardless of their gender! Baik cowok maupun cewek sama-sama mengalami penuaan, terpapar radikal bebas, terpapar matahari, dan sama-sama memiliki kulit untuk dirawat! Kalau emang cowok merasa ribet pakai skincare banyak-banyak, at least use your sunscreen daily!

Well menurut saya, apapun yang jadi tren saat ini, penting bagi kita untuk nggak judge orang sepintas dari penampilannya saja. Karena, nggak ada guideline yang membuat kamu jadi 'cowok' atau 'nggak cowok' kok! Yang penting, kamu melakukan yang memmbuatmu nyaman, and be yourself!

Gimana menurut kamu?

Foto: Dok. popsugar.com, glamour.com, purewow.com, Rimma.co.

The post Setelah Movember, Ada Menicure, Tren Terbaru Buat Para Cowok! appeared first on Female Daily.

Tips Pakai Kuteks Rapi di Rumah

$
0
0

Tips Pakai Kuteks Rapih di Rumah-4

Tips Pakai Kuteks Rapih di Rumah-5

Sering bingung gimana caranya pakai kuteks di rumah dengan hasil yang rapi dan bagus seperti manicure di salon?

Saya sering banget mendapatkan pertanyaan, "gimana cara pakai kuteks sendiri tapi rapi?". Biasanya hal pertama yang saya jawab adalah, butuh latihan. Sama seperti kita mengaplikasikan eyeliner, tangan kita memang harus dilatih untuk stabil dan nggak gerak atau gemetar saat mengaplikasikannya. Namun selain harus rajin latihan, ada beberapa cara supaya pengaplikasian kuteks jadi lebih mudah, rapi dan nggak blepotan. Penasaran? Yuk, simak tahap-tahapnya!

Tips Pakai Kuteks Rapih di Rumah-3

Aplikasikan kuteks dengan layer tipis!

Biasanya kalian akan mengaplikasikan kuteks lebih tebal, supaya bisa menutup dengan sempurna dan nggak perlu diberi lapis kedua. Yang awalnya pingin kuteks cepat kering, malah jadinya lebih lama, hasilnya tetap nggak merata atau bahkan menggumpal.

Untuk mendapatkan warna kuteks yang merata dan pekat, kita harus mengaplikasikan dua kali atau dua layer tipis. Kalau aplikasinya tipis-tipis, pakai hingga 3 layer pun nggak akan lama kok keringnya. Hasilnya akan lebih bagus dan akan terlihat seperti habis dari salon. So, kuncinya adalah aplikasikan kuteks tipis-tips di setiap layer-nya.

Tips Pakai Kuteks Rapih di Rumah-4

Menghindari kuku bersentuhan

Siapa di sini yang sukanya pakai kuteks dari jempol terlebih dahulu dan lalu baru ke kelingking? Sering mengalami kuteks area jempol jadi rusak karena bersentuhan dengan baju atau tangan? Nah, untuk menghindari hal-hal seperti ini, sebaiknya mulai pakai kuteks dari kelingking terlebih dahulu. Karena kelingking adanya di posisi luar dan jauh dari badan kita, maka kemungkinan untuk rusak pun semakin dikit.

Tips Pakai Kuteks Rapih di Rumah-2

Pakai kelingking atau jari manis untuk stabilin tangan!

Siapa yang tangannya sering tremor tiap pakai kuteks? Wajar banget kok, apalagi kalau nggak terbiasa. Dulu saya juga kalau pakai kuteks akan keluar garis sampai ke kutikula, haha. Tips saya untuk mengatasi tangan yang nggak stabil adalah dengan menggunakan jari manis atau kelingking sebagai tumpuan, sama seperti ketika kita menggunakan eyeliner. Cara ini ampuh banget untuk meredam getaran pada tangan kita, dan ini juga berlaku untuk tangan kiri ya! Selain bikin stabil, dengan menumpukan beban tangan pada jari manis atau kelingking, secara nggak langsung melemaskan jari (jempol dan telunjuk) yang memegang tutup kuteks, sehingga hasilnya lebih mulus juga.

Tips Pakai Kuteks Rapih di Rumah

Itulah tiga tips pakai kuteks rapi di rumah. Hasilnya? Kalau saya sih seperti ini. Kalau kalian rajin mencoba, pasti bisa lebih rapi dan sempurna!

Foto: Dok. Female Daily/Shella Sanjaya

The post Tips Pakai Kuteks Rapi di Rumah appeared first on Female Daily.

Viewing all 70 articles
Browse latest View live


<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>